KASDIM 0832 : Motivasi Calon Peserta Pelatihan Kader Bela Negara Kodim 0832/Surabaya Selatan TA.2016

Pelatihan Kader Bela Negara TA.2016 dilaksanakan mulai tanggal 31 Mei - 04 Juni 2016, Pelatihan dipusatkan di Dodik Bela Negara Rindam V/Brawijaya Malang-Jawa Timur. Untuk wilayah Kodim 0832/Surabaya Selatan telah memberangkatkan 12 orang peserta, Senin 30/05/2016.
Sebelum diberangkatkan, calon peserta Pelatihan Kader Bela Negara mendapatkan pengarahan dari Kasdim 0832/Surabaya Selatan Mayor Arh Sumarjo, S.Sos, bahwa nantinya para peserta setelah mendapatkan pelatihan Kader Bela Negara akan sangat bermanfaat, karena ke depan sangat dibutuhkan khususnya kepada generasi muda," kata Kasdim 0832 menegaskan untuk memberikan motivasinya kepada calon peserta Kader di Aula Kodim 0832/Surabaya Selatan Jl. Tegalsari 89 Surabaya.
Berikut Nama Calon Peserta Pelatihan Kader Bela Negara Kodim 0832/Surabaya Selatan Tahun 2016, sebagai berikut :
1. Siswo Saktiono Pribadi, SMK Kal I.
2. Purwati, SMAN 3 Surabaya.
3. Reni Cinthya, SMKN 1 Surabaya.
4. Moch. Hamdan, SMAN 18 Surabaya.
5. Ricky Martin Sadesa, SMK Tunas Wijaya Surabaya.
6. Venna Emi P., Fak. Hukum Univ. Merdeka.
7. Puji Damaiati, Fak. Hukum Univ. Merdeka.
8. Stefanus Langa Ama Deswantoro, SMK Untung Suropati Krian Sidoarjo Kelas XI.
9. Michael Mando Setia Nugroho, SMK Untung Suropati Krian Sidoarjo Kelas X.
10. Moch. Alham, MAN.
11. Hari Dwi Santoso, SMAN 13 Surabaya.
12. Kevin Putra Hermansyah, SMAN 13 Surabaya.

Perlu diketahui, bahwa Kementerian Pertahanan menargetkan untuk menciptakan Kader Bela Negara‎ sebanyak 100 juta orang dalam 10 tahun ke depan. Oleh sebab itu, semua kalangan masyarakat wajib ikut serta dalam Program Bela Negara yang akan dilatih melalui Badan Pendidikan dan Pelatihan (Badiklat) Kementerian Pertahanan.‎ Pelatihan dan Pendidikan Bela Negara ini dimulai pada awal tahun 2016. Program ini bekerja‎sama dengan Kepala Daerah dan TNI setempat. Latihannya ditampung di Satuan Pendidikan TNI, Rindam, Batalyon atau Kodim. 

(MCDim0832_Srt Ags)

No comments