Pimpin Apel Luar Biasa, Dandim 0832 : Manfaatkan Waktu Untuk Keluarga & Siaga On Call Idul Fitri 1437 H

SURABAYA,- Dalam rangka mengantisipasi perkembangan situasi sebelum dan sesudah Hari Raya Idul Fitri 1 Syawwal 1437 H/2016 M, dilaksanakan Apel Luar Biasa dipimpin oleh Dandim 0832/Surabaya Selatan Letkol Inf Bangkit Rahmat Tri Widodo, M.Si. (Han). MA., dihadiri Kasdim Mayor Arh Sumarjo, S.Sos, Danramil beserta Wadanramil, Perwira Staf, seluruh Anggota Militer dan PNS Makodim 0832 serta Anggota Koramil 0832/01 s.d 0832/08 di Lapangan Kodim 0832/Surabaya Selatan Jl. Tegalsari 89 Surabaya, Sabtu 02/07/2016.

Dalam pengarahannya, Dandim 0832/Surabaya Selatan, memberikan penekanan terkait Cuti Hari Raya Idul Fitri 1 Syawwal 1437 H/2016 M., bagi Anggota Militer dan PNS. Pelaksanaan cuti sudah diatur, yaitu cuti gelombang 1 dan 2. Bahwa pagi ini (02/07) baru boleh cuti gelombang 1, pagi ini diberikan surat ijin jalan selanjutnya terus berangkat. Pada saat Personil melaksanakan Cuti gelombang 1, maka Personil yang tidak cuti (cuti gelombang 2) harus dapat mengcover penuh seluruh pekerjaan yang ada disini (Satuan). Sedangkan untuk Cuti Gelombang 2 yaitu H+1 baru mulai cuti.

Bagi anggota yang melaksanakan cuti, surat jalannya tepati aturan sesuai Peraturan Dinas Garnisun (PDG). Bahwa kita punya tanggung jawab kegarnisunan untuk ketertiban dan sesuai aturan. Meskipun sama-sama Koramil, kita juga catatkan ke Koramil untuk stempel kita, karena ada manfaatnya. Setelah melaksanakan cuti, surat ijin jalan harus dikumpulkan.

Lebih lanjut Dandim 0832 mengingatkan, di dalam pelaksanaan cuti dan disaat perjalanan, sering kita sudah hati-hati, tapi belum tentu orang lain hati-hati. Jika mengalami sesuatu hal pada saat melaksanakan cuti, segera laporkan. Jangan takut !!! Kalau kalian tidak laporan, harusnya kalian malah takut, kenapa ? karena pertanggungjawaban ditangan kalian sendiri. Kalau sudah laporan, yang menerima laporan itulah yang bertanggung jawab.
Dandim 0832 menambahkan, bahwa dalam pelaksanaan cuti kita pasti memakai kendaraan, terutama memakai kendaraan kita pribadi, jangan lupa kita cek kendaraan kita siap atau tidak. Karena ingat, kalau kendaraan kita tidak siap, maka korbannya bukan kita, tapi kita membuat korban orang lain, ada orang lain yang jadi korbannya. Contohnya mobil kita remnya tidak bagus, remnya blong atau mungkin klaksonnya tidak bunyi, nanti kalau misalnya terjadi kecelakaan pada mobil kita, dan ada orang lain jadi korbannya, maka itu akan menjadi tanggungan kita karena tidak mengecek kesiapan kendaraan kita, tolong dicek baik-baik.

Ingat !!! ini adalah waktu untuk keluarga, saya ulangi cuti ini adalah waktu untuk keluarga, maksimalkan pelaksanaan cuti untuk keluarga, jangan hanya berpikir cuti untuk diri sendiri. Biasanya kalau mudik itu bingung, suami mau kemana, isteri mau kemana, dibicarakan baik-baik, jadi lebaran ini manfaatkan untuk keluarga.

Lebih lanjut Dandim 0832 mengingatkan, jangan lupa juga, kartu BPJS dibawa. Ingat-ingat itu !!! dompet jangan ketinggalan, BPJS jangan ketinggalan, HP juga harus dibawa. Kartu BPJS ini penting, pada saat kita mungkin ada masalah. Kalau tidak membawa BPJS, kita nanti akan susah prosesnya mau berobat, rujukan dan segala macam.

Dandim 0832 menegaskan, dalam pelaksanaan cuti Hari Raya Idul Fitri 1 Syawwal 1437 H/2016 H sekaligus untuk mengukur tingkat kedisiplinan Anggota. Tolong tunjukkan kita ini (Kodim 0832) sudah bagus, selama pelaksanaan cuti ini jangan sampai ada permasalahan yang tidak kita inginkan.

Bahwa bagi Anggota yang melaksanakan cuti gelombang 1 tolong ditepati. Namun bagi Anggota cuti gelombang 2 agar melaksanakan "Siaga On Call" begitupun sebaliknya. Pelaksanaan siaga on call yaitu 1 x 24 jam setiap hari, jumlah 1 SST 30 Personil," tegas Dandim 0832.

Yang berkaitan dengan Siaga On Call, 1 SST 30 Personil ada jadualnya, dan ada giliran Danramilnya sebagai Perwira Posko. Dandim akan selalu mengecek jumlah 30 Personil yang melaksanakan Siaga On Call harus lengkap. 

Dandim 0832 memerintahkan Pasi Intel Lettu Inf Suparno, untuk menindaklanjuti bagi Anggota yang melanggar akan diproses secara dinas, proses hukum, hukuman disiplin. Oleh karena itu, 30 Personil perhari harus siaga. Karena ini sudah perintah dari Pangdam, tidak ada tawar menawar lagi. Bagi Anggota yang melaksanakan Siaga On Call sudah disiapkan uang makan perhari, setiap orang mendapatkan Rp.50.000,-. Karena ini adalah program, uang itu harus dipertanggungjawabkan, pelaksanaan siaga di Makodim digerakkan sewaktu-waktu sudah siap.

Tantangan ke depan kita sikapi dengan selama cuti 2 gelombang ini, harus betul-betul pikirannya segar, waktu untuk keluarga. Kalau cuti lebaran nanti masih kurang, setelah lebaran nanti bisa tambah dengan cuti tahunan dan tidak ada Anggota yang tidak melaksanakan cuti tahunan, semua Anggota harus melaksanakan cuti tahunan," pungkas Dandim 0832.
Sebelum pengarahan selesai, Dandim 0832 menyampaikan bahwa sesuai rencana pada hari Senin (11/07/2016) pukul 07.00 WIB dilaksanakan halal bihalal, bermaaf-maafan setelah itu kita kembali bekerja dan berhubungan baik dengan rekan-rekan kita.

Apel selesai, dilanjutkan Do'a bersama yang dipimpin oleh Dandim 0832, semoga dalam pelaksanaan cuti kita, seluruh Anggota selamat, bahagia dan nyaman, serta kembali dalam keadaan sehat wal'afiat.

(MCDim0832_Srt Ags)

No comments