Gerakan Pramuka, Babinsa Latih Sistem Beregu SMPN 34 Jadikan Patriot Muda Dibanggakan Rakyat

SURABAYA ,- Babinsa Kelurahan Wiyung Koramil 0832/06 Karangpilang Serma Sugeng H bersama Kakak Burhan dan Kakak Gisella Pembina Pramuka, melatih sistem beregu Siswa dan Siswi Pramuka SMPN 34 Jl. Wiyung PDAM Surabaya, Jumat 02/09/2016.

Kepada Peserta latihan Pramuka, Serma Sugeng H. menyampaikan bahwa sistem beregu merupakan salah satu unsur prinsip dasar dan metodik pendidikan Kepramukaan dalam rangka mencapai tujuan Gerakan Pramuka. Bilamana sistem beregu bisa berjalan dengan baik, maka tugas Pembina Pramuka akan lebih ringan dan Adik-Adik Pramuka dapat bergerak secara praktis dan efektif.

Manfaatnya antara lain mempermudah dan memperlancar proses pendidikan bagi Adik-Adik semua. Memberikan peluang bagi kalian semua mengembangkan jiwa kepemimpinan. Mempermudah perkembangan pribadinya Adik-Adik semua. Memberikan peluang untuk berlatih hidup bermasyarakat, kerjasama, tenggang rasa, dan kebersamaan.

Oleh karena itu kekompakan team dalam beregu, merupakan tempat pendidikan terbaik dalam mengenal watak satu dengan yang lainnya agar semua saling mengenal dan memahami pribadi masing-masing. Melalui Gerakan Pramuka ini penekanannya adalah tumbuhkan rasa nasionalisme, Cinta Tanah Air dan Bela Negara. Jadikan pribadi sebagai PATRIOT MUDA yang bisa dibanggakan oleh seluruh Rakyat INDONESIA. Selamat belajar dan berlatih, raihlah prestasi kalian dengan semangat, cerdas dan ikhlas.

Terima Kasih, Salam PRAMUKA.

(MCDim0832_Srt Ags)

No comments