Pengesahan BEM Unmer, Dandim 0832 Seminar Merdeka Dalam Merdesa

SURABAYA ,- Bertempat di Universitas Merdeka (Unmer) Jl. Ketintang Madya VII No.2, Jambangan, Kota Surabaya, dilaksanakan Pengesahan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Hukum Tahun 2016/2017 Kabinet Inklusif (Integritas, Kreatif, Solutif, Inspiratif) dan Seminar "Merdeka dalam Merdesa" narasumber Dandim 0832/Surabaya Selatan Letkol Inf Arynovian Hany Sampurno dan Burhanudin Fahmi Fatoni dari ITS, Senin 28/11/2016.

Kegiatan Seminar yang dimulai pukul 13.40 WIB tersebut, diharapkan terjalinnya salah satu sinergitas yaitu antara TNI dengan Mahasiswa dalam membangun bangsa. Maka TNI AD melalui fungsi Pembinaan Teritorial (Binter) membina potensi dalam rangka pertahanan. Guna tetap tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Untuk itu, TNI AD terpanggil untuk ikut berperan dalam berbagai upaya atas persoalan lintas sektoral. Seperti peningkatan swasembada pangan, bakti sosial operasi bibir sumbing dan katarak, pelayanan Keluarga Berencana (KB) dan pembuatan program sejuta jamban dan lain-lain.

Turut hadir dalam kegiatan seminar, antara lain Rektor Unmer M. Rusli, SH., M.Hum, Dekan Fakultas Hukum Dr. Hj. Surti Yustianti, SH., MH, dan para Dekan Fakultas lainnya, BEM Kampus, serta undangan Mahasiswa 150 Orang. Kegiatan ini tidak hanya dari Mahasiswa Unmer, namun perwakilan dari Universitas yang berada di Kota Surabaya.

(MCDim0832_Srt Ags)

No comments