Bangun Karakter Sejak Dini, Babinsa Wasbang SD, SMP, SMA


SURABAYA ,- Anggota Koramil 0832/05 Gayungan memberikan materi Wasbang (Wawasan Kebangsaan) kepada 50 Orang Anak yang masih duduk di bangku Kelas Tingkat SD dan SMP, serta SMA di Gedung Serbaguna RW. 3 Jl. Ketintang Baru VIIII Surabaya, Jumat (10/03/2017).

Perlu diketahui, materi wasbang diberikan pada saat Siswa dan Siswi tersebut ikut pada kegiatan belajar kelompok Karang Taruna yang dilaksanakan setiap hari Jumat. “Materi Wasbang diantaranya yaitu cinta tanah air kepada anak anak tentang membangun karakter bangsa sejak dini,  yaitu dengan memasukkan materi sejarah perjuangan bangsa dan wawasan kebangsaan dalam kurikulum belajar di malam ini”, kata Serda Ajat Sudrajat, didampingi Ketua RW.III dan Ketua RT.2, serta Ketua Karang Taruna.

Wasbang yang dimulai pukul 19.00 WIB tersebut, Babinsa Kelurahan Ketintang menambahkan, mari bersama-sama kita untuk membangun ikatan yang kokoh dan kuat sesama murid/siswa dalam satu kesatuan dan kesamaan tanpa membedakan suku, agama, ras, maupun golongan. Oleh sebab itu, mari kita bersama-sama menghilangkan rasa sifat Primordialisme dan Eksklusivitas sempit yang ada dalam diri anak-anak, dengan untuk melakukan kegiatan-kegiatan yang sifatnya penanaman kebersamaan, cinta lingkungan dan pembentukan pribadi sebagai patriot bangsa, melalui belajar, mengaji, beribadah,dan terhindar dari ajakan orang orang yang tidak baik,” harapnya memungkasi.

(MCDim0832_Srt Ags)

No comments