KEPEDULIAN BABINSA SIDOSERMO TERHADAP LINGKUNGAN

Tentara nasional Indonesia (TNI) mempunyai pedoman diantaranya adalah 8 Wajib TNI, yang salah satu isinya berbunyi "menjadi contoh dan mempelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya".


Hal inilah yang menjadi dasar Koptu Sigit Handoko Babinsa Kel. Sidosermo Koramil 0832/07 Wonocolo bersama Ketua RT/RW 01/02 Kel. Sidosermo dan beberapa warga melaksanakan kerja bakti membantu pemasanagan paving di Jl. Sidosermo V RT/RW 01/02 Kel. Sidosermo Wonocolo Surabaya, Rabu (24/04/2019)


Dalam Konfirmasinya Koptu Sigit Handoko mengatakan, "kami sebagai Babinsa merupakan salah satu contoh aparat pemerintahan bagi warga binaan, seperti halnya kegiatan kali ini kami tidak hanya mendampingi warga saja, tetapi juga ikut membantu dalam mengatasi setiap masalah sosial termasuk diantaranya kegiatan kerja bakti pemasangan paving ini.


Sementara ditempat terpisah, Danramil 0832/07 Wonocolo Mayor Inf Asmadi dalam konfirmasinya membenarkan hal tersebut. Dirinya menjelaskan "melalui Babinsa ikut langsung membantu kegiatan karya bakti pemasangan paving diharapkan benar-benar membawa manfaat dan menggugah masyrakat/warga binaan untuk lebih peduli terhadap lingkungan sekitar." Terangnya


Lebih lanjut Asmadi menyampaikan "Membantu kesulitan dan permasalahan masyarakat melalui kegiatan seperti ini sangat efektif untuk menjalin hubungan kerja sama yang baik, karena pembinaan teritorial adalah tugas pokok prajurit yang berdinas di satuan komando kewilayahan."Pungkasnya

No comments