BABINSA DAMPINGI WARGA KOORDINASI BIBIT SAYURAN KE DINAS PERTANIAN SURABAYA

Musim hujan sudah mulai diberbagai daerah di Jawa Timur, termasuk di Kota Pahlawan (Surabaya) beberapa tempat sudah di guyur hujan.

Pada musim hujan pepohonan juga tanaman akan tumbuh subur. Pada kesempatan memasuki musim hujan ini dimanfaatkan oleh warga RW 02 Kelurahan Ketintang untuk berencana menanam tanaman yang bermanfaat bagi warga khususnya RW 02.

Untuk memudahkan jalannya rencana tersebut, Ketua RT 02 dan 05 didampingi Babinsa Kelurahan Ketintang Koramil 0832/05 Gayungan Sertu Ajat Sudrajat berkoordinasi dengan Dinas Pertanian Surabaya untuk memperoleh dukungan bibit tanaman seperti Cabe, Terong, Labu, Tomat, pare dan bunga kol.

"Bibit tanaman ini rencananya akan di tanam di RW 02 Kelurahan Ketintang, karena musih hujan sudah mulai tiba sangat cocok untuk budidaya tanaman di lingkungan sekitar sehingga lingkungan menjadi asri dan enak dipandang, sekaligus buah dari tanaman ini dapat dimanfaatkan bagi kebutuhan rumah tangga. Yang secara tidak langsung mengurangi biaya pengeluaran rumah tangga itu sendiri." Ucap Ajat

No comments