Babinsa Ngagelrejo Pendampingan Vaksinasi Booster
Dalam rangka mewujudkan Program Pemerintah terkait percepatan penanganan Pandemi
Covid-19 (Coronavirus Disease 2019) di Indonesia, khususnya wilayah Kota Surabaya.
Anggota Koramil 0832/04 Wonokromo Serka Madzkur bersama Tiga Pilar melaksanakan pendampingan Vaksinasi bagi Masyarakat Kelurahan Ngagelrejo di Balai RW.08 Jalan Bratang Wetan 3/28 Surabaya, Senin (05/12/2022) pagi.
Serka Madzkur Babinsa Kelurahan Ngagelrejo itu mengungkapkan, bahwa pemberian Vaksinasi Booster tersebut berjumlah ratusan kuota.
"Dengan kuota 250 (dua ratus lima puluh) Orang", ungkap Babinsa.
Vaksinasi bertujuan untuk memberikan kekebalan tubuh atau herd immunity, sehingga diharapkan dapat mencegah terjadinya penularan dan memutus mata rantai penyebaran Virus Corona.
Selain Babinsa, Vaksinasi juga dihadiri oleh Nakes Puskesmas Ngagelrejo, Bhabinkamtibmas, Linmas Kelurahan Ngagelrejo dan Ketua RW.08 Kelurahan Ngagelrejo.
Selama pelaksanaan kegiatan Vaksinasi Booster dapat berlangsung tertib, lancar dan aman, serta kondusif.
Post a Comment