Anggota Koramil Tegalsari Pengamanan Car Free Day
Kegiatan CFD (Car Free Day) sudah menjadi agenda rutin oleh Pemkot (Pemerintah Kota) Surabaya, khususnya pada hari Minggu Pagi.
Aparat Gabungan pun tampak mulai berjaga jaga di setiap persimpangan atau perempatan Jalan Raya, pada Minggu (25/06/2023).
"Kami pengamanan kegiatan Car Free Day, agar dapat berjalan tertib dan lancar, sehingga Warga Masyarakat dapat menikmati suasananya", jelas Peltu Agung.
Terlihat Anggota Koramil 0832/03 Tegalsari tersebut bersama Tiga Pilar lainnya melakukan pengamanan CFD di Jalan Darmo depan Kantor Cabang Bank Jatim.
"Selama kegiatan berjalan dengan tertib dan aman", ungkap Peltu Agung yang saat itu juga bersama rekannya dari Koramil.


Post a Comment