Babinsa Jajar Tunggal Mendampingi Posyandu


Babinsa Kelurahan Jajar Tunggal Serka Budi Hartono mendampingi Posyandu di RW.04 DK Kramat Kelurahan Jajar Tunggal Kecamatan Wiyung Surabaya, Selasa (06/06/2023) pagi.

Lebih lanjut, Serka Budi Hartono Anggota Koramil 0832/06 Karangpilang itu mengungkapkan terkait dilakukannya kegiatan Posyandu di wilayah binaannya tersebut.

""Pelayanan meliputi Balita, Usia Produktif dan Warga Lansia (Lanjut Usia)", ungkap Serka Budi Hartono.

Posyandu dihadiri oleh dr. Suluh Rahardjo Kapus Wiyung, Ibu Wahyu Sekkel Jajar Tunggal, dr. Tanti dan Nakes PKM Wiyung, Babinsa, Bapak Sunoko Ketua RW.04, Ketua RT.01-04 dan Pengurus, serta KSH Dukuh Kramat.

Selama pelaksanaan kegiatan Posyandu (Pos Pelayanan Terpadu) di Rumah Ketua RW.04 Dk. Kramat tersebut dapat berlangsung tertib, lancar dan aman, serta kondusif.

No comments