Babinsa Koramil Sawahan Dampingi Penjurian Lomba KSH


Anggota Koramil 0832/01 Sawahan Serda Setiyo melaksanakan pendampingan Penjurian Lomba KSH (Kader Surabaya Hebat) di wilayah RW.9 Kelurahan Banyu Urip Kota Surabaya, Jumat (24/11/2023) sore.

"Kami Tiga Pilar Kelurahan Banyu Urip melaksanakan pendampingan penjurian Lomba KSH Tahun 2023 masuk kategori 150 besar menuju 75 besar", kata Serda Setiyo menjelaskan.

Babinsa Kelurahan Banyu Urip itu mengungkapkan, bahwa Lomba KSH yang diselenggarakan oleh Pemkot (Pemerintah Kota) Surabaya tersebut di wilayah RW.9 diikuti RT.06 dan RT.12, serta RT.13.

"Pada wilayah masing masing didampingi Ketua RW beserta Staf, Ketua RT beserta staf dan KSH masing masing RT, selama kegiatan berjalan lancar, kondusif, aman dan terkendali", ungkap Babinsa.

Adapun Lomba KSH di wilayah Kelurahan Banyu Urip dengan melibatkan Tim Juri, BPKAD, Dinkes dan DLH, serta Dinas Koperasi, dihadiri oleh Lurah Banyu Urip, Sekkel Banyu Urip, Kasie Kesra dan Perekonomian, Kasie Trantibbang Banyu Urip, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Ketua LPMK dan Staf, Ketua KIM dan Projopati.

No comments