Danramil Tegalsari Hadiri Puskesmas Kedongdoro Present HAS'23 Event Bergerak Bersama Komunitas Akhiri Aids 2030
Danramil 0832/03 Tegalsari Mayor Cpl Hendri Anto menghadiri undangan di Taman Kartika Jalan Tegalsari Kota Surabaya, pada Sabtu (02/12/2023) pagi.
Saat turut serta mendampingi Danramil (Komandan Koramil), Babinsa Kelurahan Tegalsari Serka Suwanto menjelaskan terkait kegiatan undangan tersebut.
"Dalam rangka Puskesmas Kedongdoro Present HAS'23 Event Bergerak bersama Komunitas Akhiri Aids 2030", jelas Serka Suwanto.
Selain Danramil dan Babinsa, kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Polsek Tegalsari, Camat Tegalsari, Ka Puskesmas Kedongdoro dan Lurah Tegalsari.
"Selama kegiatan berjalan lancar, aman, tertib dan kondusif", kata Babinsa Kelurahan Tegalsari mengungkapkan.
Perlu diketahui, Hari AIDS Sedunia (HAS) rutin diperingati tanggal 1 Desember setiap tahunnya. Peringatan itu untuk meningkatkan pengetahuan, kesadaran, dan kemandirian masyarakat akan pentingnya pencegahan dan mendorong peran aktif Masyarakat dalam pengendalian HIV/AIDS.
Post a Comment