Tiga Pilar Banyu Urip Komsos Wujudkan Sinergisitas


Dalam membangun sinergisitas antar Aparatur Pemerintahan, kegiatan komsos (komunikasi sosial) merupakan salah satu upaya untuk mewujudkannya.

Hal itu seperti yang telah dilakukan oleh Jajaran Tiga Pilar Kelurahan Banyu Urip Kota Surabaya, pada Selasa (02/01/2024) siang.

Pada kesempatan itu, komunikasi sosial tersebut dihadiri oleh Babinsa Koramil 0832/01 Sawahan bersama Staf Kelurahan Banyu Urip.

"Dilaksanakannya komsos ini terkait Program Kerja Kelurahan Banyu Urip Tahun Anggaran 2024 yang akan diselenggarakan", kata Serda Setiyo menjelaskan.

Lebih lanjut, Babinsa Kelurahan Banyu Urip itu juga mengungkapkan terkait kehadirannya pada kegiatan komsos di wilayah binaannya tersebut.

"Bahwa tugas pokok Babinsa terkait pendampingan dan pengawasan Pelayanan Publik sebagai Mitra Tiga Pilar Kelurahan agar semakin solid ke depannya", ungkap Serda Setiyo.

No comments