Jelang Natal Dan Tahun Baru, Babinsa Sidosermo Sambang Wilayah Imbau Kamtibmas


Babinsa Kelurahan Sidosermo Koramil 0832/07 Wonocolo Serda Sigit Handoko melaksanakan sambang di wilayah Kecamatan Wonocolo Kota Surabaya, pada Kamis (19/12/2024) siang.

Saat sambang, Serda Sigit berkoordinasi dengan Ketua RT.03 RW.03 Kelurahan Sidosermo, guna menyampaikan imbauan Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat).

*Koordinasi dengan Bapak Santoso Ketua RT.03 RW.3 terkait masalah ketertiban dan keamanan lingkungan menjelang Natal dan Tahun Baru (2025, red) di wilayah RT.3 RW.3", ungkap Babinsa.

Selama pelaksanaan kegiatan sambang, sekaligus pengimbauan Kamtibmas di wilayah binaan Babinsa tersebut dapat berlangsung tertib, lancar dan aman, serta kondusif.

No comments