Anggota Koramil Lakarsantri Bersama Tiga Pilar Melaksanakan Swab Hunter Di Perum Puri Lidah Kulon

Terkait dengan adanya warga yang positif corona, maka untuk mencegah penularan dan memutus mata rantai penyebaran Virus Corona (Covid-19) ke warga sekitar.

Anggota Koramil 0832/08 Lakarsantri Babinsa Lidah kulon Pelda Natal Siagian, Babinsa Jeruk Sertu Nasirun, Serda Kasturi bersama Tiga Pilar melaksanakan Swab Hunter di Perum Puri Lidah Kulon RT.07 RW.07 Kelurahan Lidah Kulon, Kota Surabaya, Rabu (17/02/2021) pagi.

Hal ini dilakukan, yaitu untuk menegakkan pelaksanaan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) Mikro.

Kegiatan berjalan dengan aman dan tertib, dengan hasil swab hunter ke masyarakat sebanyak 33 (tiga puluh tiga) Orang.

Selain Babinsa, hadir dalam kegiatan tersebut, meliputi Kasitrantib Kecamatan Lakarsantri, Polsek Lakarsantri, Sekkel (Sekretaris Kelurahan) Lidah Kulon, Kasatgas Linmas Kelurahan Lidah Kulon dan Satpol PP Kecamatan Lakarsantri.

No comments