Babinsa Embong Kaliasin Patroli Wilayah
Babinsa Kelurahan Embong Kaliasin Koramil 0832/02 Genteng Serda Wiji Utomo melaksanakan patroli wilayah, Jumat (06/05/2022) malam.
Diungkapkan oleh Serda Wiji, terkait kegiatan patroli wilayah yang dilakukan di Jalan Embong Kenonggo dan Apartemen Trilium.
"Bertujuan mengimbau Sekuriti agar selalu waspada dan mengantisipasi kriminal pada jam malam selalu bergantian patroli dan jaga kesehatan", ungkap Babinsa.
Perlu diketahui, pada libur lebaran atau Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Babinsa aktif turun ke wilayah untuk melakukan patroli dan pemantauan.
Babinsa juga mengimbau Warga Masyarakat meningkatkan kewaspadaan di lingkungannya, agar Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) tetap terjaga.

  
Post a Comment